Pelaku Firman

Renungan hari ini

Bacaan Matius 7 : 24 - 27

Yakobus 1:22 Tetapi hendaklah kamu menjadi pelaku firman dan bukan hanya pendengar saja; sebab jika tidak demikian kamu menipu diri sendiri.

Bacaan malam ini mengingatkan kita bahwa setiap perkataan Tuhan ( Firman Tuhan ) yang disampaikan ataupun kita renungkan tidak hanya di dengar atau di baca tetapi kita juga harus menjadi pelaku Firman Tuhan

Ketika kita menjadi pelaku Firman Tuhan, kita seperti membangun hidup di atas dasar yang kokoh, ketika pencobaan atau penderitaan terjadi tidak akan tergoyahkan karena kita memiliki dasar hidup yang kuat  yaitu Firman Tuhan.

Mengapa kita harus memiliki dasar Firman Tuhan dalam hidup kita dan menjadi pelaku Firman?

  1. Supaya hidup kita tidak tergoyahkan dan mampu bertahan saat pencobaan datang
  2. Agar hidup kita selalu di perbarui karena Firman Tuhan itu seperti kaca yang dapat menyatakan kesalahan, memperbaiki kekuatan dan mendidik orang dalam kebenaran 2 Timotius 3 : 16


Tuhan Memberkati

Komentar